Eratani Luncurkan “Segenggam Beras” di Bulan Ramadan Sebagai Wujud Nyata Komitmen Sosial

Eratani / 5 Juni 2024

PT Eratani Teknologi Nusantara memperkuat komitmen sosialnya dengan meluncurkan kampanye “Segenggam Beras” pada bulan suci Ramadan Maret lalu. Kampanye ini merupakan bentuk nyata kontribusi perusahaan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan keberlanjutan pangan. Melalui inisiatif ini, Eratani bersama seluruh karyawan telah mendistribusikan ratusan paket sembako kepada masyarakat di sekitar area operasional Jawa Barat.
 

CEO Eratani, Andrew Soeherman, menyatakan, “Segenggam Beras adalah kontribusi kecil dari Eratani untuk masyarakat lokal, yang merupakan bagian penting dari bisnis kami. Dengan kerja sama, kami yakin bisa menciptakan dampak yang lebih besar.” 

Paket sembako yang dibagikan terdiri dari 5 kg beras hasil panen Petani Binaan Eratani, 1 kg gula pasir, dan 1 kg minyak goreng, sebagai langkah awal dari program sosial berkelanjutan. 
 

Head of People and Culture, Kavka Abbas Suriadinata, mengapresiasi dukungan karyawan yang sukarela berpartisipasi dalam kampanye ini. “Setiap sumbangan yang diberikan Eraforce tidak hanya membantu dalam menyediakan kebutuhan pokok, tetapi juga menumbuhkan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama,” tambahnya.

Eratani berkomitmen untuk terus meningkatkan jangkauan dan efektivitas program ini, serta terbuka untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak guna menciptakan perubahan positif yang signifikan di masyarakat. Dengan langkah ini, Eratani tidak hanya mendukung kesejahteraan masyarakat lokal tetapi juga memperkuat ketahanan pangan nasional melalui inisiatif yang konkret dan berkelanjutan.


Klik di sini untuk membaca berita lengkapnya

Warta Ekonomi | Berita Satu


 


 

Bagikan Postingan Ini

Lihat Artikel Lainnya