Membuat Pupuk Kompos Alami dari Sampah Dapur? Ini Caranya!
Apakah kamu pernah membayangkan kalau sampah dapur ternyata bisa berguna? Ya, ternyata kulit buah dan sisa batang sayuran bisa digunakan sebagai pupuk. Jadi tidak perlu membeli pupuk lagi kan? Tinggal gunakan sampah-sampah dari dapurmu saja! Kali ini Eratani akan membagikan cara membuatnya, jangan lupa untuk disimak ya! 1. Memilah jenis sampah. Hanya jenis sampah tertentu saja yang bisa digunakan sebagai pupuk, yaitu sisa sayuran, sisa makanan, kertas bekas, tisu, daging, kulit buah, buah-buahan yang telah tidak layak dikonsumsi, dan bumbu dapur yang telah kedaluwarsa. 2. Menyiapkan wadah besar. Kita memerlukan wadah besar beserta tutupnya. Di sini kita bisa menggunakan ember bekas cat yang sudah tak terpakai. Wadah bertutup ini nantinya akan menjaga pupus kompos agar tidak terkontaminasi oleh hewan dan air hujan. 3. Menyiapkan bahan tambahan. Kita juga perlu menyiapkan bahan tambahan seperti tanah, air, cairan pupuk untuk kompos, arang, dan sekam. Salah satu contoh jenis cairan yang bisa dipakai ialah pupuk cair EM4. 4. Membuat pupuk. Langkah pertama adalah dengan mencampurkan tanah, sekam, dan arang. Kemudian masukkan sampah organik yang telah dikumpulkan sebelumnya lalu timbun dengan tanah campuran sebanyak sampah yang ada. Siramlah dengan air yang telah dicampur dengan pupuk cair hingga lembab. Lakukan secara berulang tanpa menambahkan siraman air hingga campuran tersebut berbentuk lapisan, sampai tanah dan sampah organik habis. Pupuk kompos hasil dari sampah dapur buatanmu siap digunakan untuk menyuburkan tanaman yang kamu miliki! Referensi: IDN Times